Aneka Info Menarik

Daftar Harga HP Nokia Terbaru 2016

Harga HP Nokia – Nokia merupakan salah satu perusahaan produsen ponsel genggam yang sangat terkenal. Jauh sebelum pabrikan ponsel pintar yang ada pada saat ini dijalankan, Nokia telah berhasil menguasai pangsa pasar ponsel genggam di seluruh penjuru dunia dengan ponsel Symbian buatannya. Pada waktu itu, Nokia berhasil menghadirkan berbagai macam varian ponsel genggam bersistem operasi Symbian dan Meego OS dengan desain yang sangat variatif dan unik.

Setelah berhasil mendominasi pasar ponsel genggam selama lebih dari 10 tahun, dominasi Nokia akhirnya pun kandas dihantam kehebatan ponsel pintar. Di awal Tahun 2006, eksistensi Nokia di dunia ponsel genggam mulai digerus secara perlahan oleh ponsel pintar buatan Blackberry, Apple, dan Samsung yang kala itu mulai mempopulerkan sistem operasi Android. Tergerusnya eksistensi Nokia di pasar ponsel genggam juga diperparah dengan gagalnya Nokia menarik minat konsumen terhadap sistem operasi Windows Phone yang digunakanannya. Eksistensi merk Nokia pun pada akhirnya harus kandas dan berakhir dengan akuisisi perusahaan Nokia oleh perusahaan raksasa teknologi Microsoft.

Meskipun sudah diakuisisi oleh Microsoft, label Nokia hingga saat ini masih digunakan untuk beberapa seri ponsel basic atau pun feature phone. Beberapa seri ponsel pintar Nokia yang sudah sempat diproduksi sebelum Microsoft mengakuisisinya seperti Nokia X dan Nokia XL yang diproduksi dengan sistem operasi Android juga masih menggunakan label merk Nokia sebagai brandingnya. Meskipun begitu, kabarnya Microsoft akan segera mengganti setiap label Nokia yang melekat pada setiap seri ponsel pintar terbaru buatan mereka.

Harga HP Nokia Terbaru

Perlu Anda ketahui, hingga saat ini Microsoft masih terus memproduksi ponsel basic berlabel Nokia untuk pangsa pasar khusus seperti pangsa pasar di Negara berkembang atau pun pangsa pasar khusus lainnya. Bahkan, beberapa waktu yang lalu, Microsoft juga merilis seri ponsel basic Nokia terbaru yang diberi seri label Nokia Asha.

Nah, untuk Anda yang  masih tertarik dan ingin membeli ponsel Nokia yang kini sudah berada di bawah naungan perusahaan raksasa teknologi Microsoft, berikut merupakan daftar harga HP NOkia yang kami rangkum dari beberapa macam sumber referensi :

Daftar Harga HP Nokia Terbaru

No
Merk HP
Harga Baru
Harga Second
1
Nokia Lumia 925
Rp. 0
Rp. 2,200,000
2
Nokia Lumia 1020
Rp. 0
Rp. 2,400,000
3
Nokia Lumia 720
Rp. 0
Rp. 1,200,000
4
Nokia Lumia 1520
Rp. 3,800,000
Rp. 3,200,000
5
Nokia Lumia 930
Rp. 4,700,000
Rp. 4,000,000
6
Nokia Lumia 820
Rp. 0
Rp. 1,300,000
7
Nokia Lumia 520
Rp. 700,000
Rp. 450,000
8
Nokia Lumia 1320
Rp. 0
Rp. 2,000,000
9
Nokia Asha 501
Rp. 800,000
Rp. 400,000
10
Nokia 105 (2015)
Rp. 285,000
Rp. 0
11
Nokia 130
Rp. 350,000
Rp. 150,000
12
Nokia 208 Dual SIM
Rp. 650,000
Rp. 450,000
13
Nokia Asha 202
Rp. 0
Rp. 250,000
14
Nokia Asha 205
Rp. 600,000
Rp. 300,000
15
Nokia 130 Dual SIM
Rp. 350,000
Rp. 0
16
Nokia Lumia 630 Dual Sim
Rp. 1,500,000
Rp. 900,000
17
Nokia Lumia 730 Dual SIM
Rp. 2,500,000
Rp. 1,700,000
18
Nokia 215 Dual SIM
Rp. 400,000
Rp. 0
19
Nokia X2 Dual SIM
Rp. 1,400,000
Rp. 800,000
20
Nokia 105
Rp. 270,000
Rp. 150,000
21
Nokia Lumia 630
Rp. 1,400,000
Rp. 900,000
22
Nokia Lumia 530
Rp. 1,250,000
Rp. 950,000
23
Nokia Lumia 625
Rp. 1,300,000
Rp. 1,000,000
24
Nokia Asha 210 Dual Sim
Rp. 700,000
Rp. 490,000
25
Nokia XL
Rp. 1,525,000
Rp. 1,200,000
26
Nokia C2-06 Touch and Type
Rp. 0
Rp. 300,000
27
Nokia Lumia 920
Rp. 5,400,000
Rp. 2,250,000
28
Nokia Lumia 530 Dual SIM
Rp. 1,200,000
Rp. 700,000
29
Nokia X2-01
Rp. 0
Rp. 250,000
30
Nokia Asha 210
Rp. 675,000
Rp. 350,000

Jika dilihat dari daftar harga di atas, beberapa ponsel basic merk Nokia tergolong cukup murah untuk ukuran ponsel standar. Meskipun tidak semurah ponsel standar buatan pabrikan asal Cina, akan tetapi jika dibandingkan dengan harga ponsel pintar yang sedang ngetrend saat ini, harga ponsel basic buatan Nokia tentunya jauh lebih murah. Meskipun begitu, seperti yang kita ketahui bersama, ponsel basic buatan Nokia benar – benar memiliki fitur yang sangat terbatas dan tidak dapat disetarakan dengan fitur yang dimiliki oleh ponsel pintar.

Dengan kisaran harga yang sangat terjangkau, Microsoft sepertinya ingin menjadikan brand Nokia sebagai brand terkuat di seri ponsel basic. Dengan berbagai macam varian ponsel basic buatan mereka, Microsoft ingin menguasai pangsa pasar ponsel basic di seluruh dunia dengan memanfaatkan kekuatan brand Nokia yang sudah sangat dikenal oleh konsumen ponsel genggam di seluruh dunia.

Nokia Lumia 2520

Menurut pendapat penulis, ponsel genggam basic buatan Nokia ini sangat cocok untuk digunakan oleh orang – orang yang benar – benar baru mulai mengenal dunia teknologi atau pun sebagai media pengoperasian bisnis tertentu yang tidak membutuhkan spesifikasi ponsel genggam yang tinggi seperti bisnis pulsa atau  pun bisnis – bisnis lainnya. Selain itu, ponsel basic buatan Nokia juga cocok untuk digunakan sebagai ponsel cadangan yang dapat dimanfaatkan sebagai ponsel cadangan ketika ponsel pintar telah kehabisan daya baterai. Hal ini dikarenakan daya baterai yang dimiliki oleh ponsel basic buatan Nokia biasanya mampu bertahan hingga berhari – hari atau bahkan berminggu – minggu, sedangkan daya baterai ponsel pintar biasanya hanya dapat bertahan tidak lebih dari 36 jam saja.
Baca juga: Harga HP Nexian Android
Itulah daftar harga Hp Nokia yang dapat Anda jadikan sebagai salah satu sumber referensi harga ponsel di Indonesia. Perlu Anda ketahui, harga ponsel NOkia di atas bisa saja berbeda dengan harga ponsel NOkia yang berlaku di kota Anda. Meskipun begitu, perbedaan harga biasanya tidak terlalu signifikan, yaitu hanya sekitar puluhan ribu Rupiah saja.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Daftar Harga HP Nokia Terbaru 2016

0 comments:

Post a Comment